KUALITAS INSTRUMEN EVALUASI PEMBELAJARAN
Kata Kunci:
Kualitas Instrumen EvaluasiAbstrak
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kualitas instrumen evaluasi pembelajaran. Setelah penulis melakukan analisis dari berbagai referensi maka disimpulkan bahwa baik buruknya suatu tes atau suatu alat evaluasi dapat kita tinjau dari beberapa segi, yaitu: validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran dan daya beda. Ketika mengkonstruksi atau memilih tes atau instrumen evaluasi, pertanyaan yang sering muncul dari pemikiran seorang guru adalah pada kondisi apakah interpretasi skor yang dihasilkan dari penggunaan instrumen tepat, bermanfaat, dan dapat digunakan pada keadaan sekolah yang ada. Tanpa melihat jenis instrumen dan kemampuan guru dalam memilih jenis tes dalam melakukan evaluasi terhadap siswa, semua instrumen seperti yang disebut di atas agar memiliki kemampuan mengevaluasi perlu memenuhi karakteristik, yaitu valid, reliabel, dan dapat digunakan.Referensi
Jurnal Geografi Media Infromasi Pengembangan Ilmu dan Profesi Kegeografian, Pradika Adi Wijayanto, Evaluasi Kualitas Instrumen Tes Dalam Pembelajaran Geografi Di MAN 2 Kota Batu, Jurnal Geografi Volume 13 No 2 (102 dari 224)
Jurnal, Khaerudin, Kualitas Instrumen Tes Hasil Belajar, Jurnal Madaniyah, Volume 2 Edisi IX Agustus 2015
Jurnal, Hidayatul Maulidah, Analisis Kualitas Instrumen Tes Fisika Kelas X Menggunakan Software Anates, Volume 2 Nomor 3, Desember 2022
Sahrul Dahri, Pengembangan Instrumen Evaluasi Belajar Via Ponsel Pada Mata Kuliah Pendidikan Agama Islam, Jurnal Lentera Vol. 21 No. 1 (Maret, 2022), hlm, 128
Sawaluddin, Langkah-Langkah Dan Teknik Evaluasi Hasil Belajar Pendidikan Agama Islam, Vol. 6, No. 1, Januari – Juni 2020 (13-24)
Sukardi, Evaluasi Pendidikan: Prinsip dan Operasionalnya, Jakarta: PT. Bumi Aksara, 2010
Wayan Nurkancana & Sunartana, Evaluasi Pendidikan, Surabaya: Usana Offset Printing, 1986